Kemampuan Literasi Digital Tenaga Administrasi Pendidikan Urusan Keuangan di Seluruh SLTA Kota Padang
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya masalah tentang kemampuan tenaga administrasi sekolah dalam memanfaatkan teknologi digital. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh informasi tentang kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan di SLTA Kota Padang dilihat dari kemampuan mengakses, media literasi, kemampuan berkolaborasi, dan kemampuan menyeleksi. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan populasi penelitian adalah seluruh tenaga administrasi sekolah urusan keuangan di SLTA Kota Padang sebanyak 102 orang. Sampel penelitian ini berjumlah 102 orang yang ditarik menggunakan Teknik Total sampling. Intrumen penelitian yang digunakan berupa angket dalam bentuk skala semantic differential. Hasil penelitan menunjukkan bahwa kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan ditinjau dari aspek kemampuan mengakses memperoleh skor rata-rata 4,12 dengan TCR (82,45%) kategori baik. Kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan dilihat dari aspek media literasi memperoleh skor rata-rata 4,12 dengan TCR (82,35%) kategori baik. Kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan ditinjau dari aspek berkolaborasi memperoleh skor rata-rata 4,11 dengan TCR (82,22%) kategori baik. Kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan dilihat dari aspek menyeleksi memperoleh skor rata-rata 4,20 dengan TCR (84,03%) kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah peneliti lakukan, peneliti mendapatkan kesimpulan bahwa kemampuan literasi digital tenaga administrasi sekolah urusan keuangan di SLTA Kota Padang sudah mencapai kategori baik dengan rata-rata skor 4,14 dengan TCR (82,76%).
References
Dinata, K. B. (2021). Analisis Kemampuan Literasi Digital Mahasiswa. Edukasi: Jurnal Pendidikan, 19(1), 105. https://doi.org/10.31571/edukasi.v19i1.2499
Elpira, B., & others. (2018). Pengaruh penerapan literasi digital terhadap peningkatan pembelajaran siswa di SMP Negeri 6 Banda Aceh. UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Fauziah, K. (2021). Kajian Teori Dan Kerangka Pemikiran Aves. 1–23.
Kusuma, L. P., & Sutanto, J. E. (2018). Peranan Kerjasama Tim Dan Semangat Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Zolid Agung Perkasa. PERFORMA: Jurnal Manajemen Dan Start-Up Bisnis, 3(4), 8. https://journal.uc.ac.id/index.php/performa/article/view/754
Martini, T. (2020). Pengelolaan Arsip Elektronik. Ilmu Informasi Perpustakaan Dan Kearsipan, 8(2), 39–47.
Miftah, M., & Febri Sukmawati. (2020). Digitalisasi Akuntansi Pengelolaan Keuangan Dengan Metode Accrual Basis Pada Klinik As Shifa Kendal. Kompak :Jurnal Ilmiah Komputerisasi Akuntansi, 13(1), 47–62. https://doi.org/10.51903/kompak.v13i1.156
Muhidin, S. A. (2016). Pengelolaan Arsip Digital. 425–426.
Sabandi, A., Anisah, A., & Rusdinal, R. (2018). Training Needs Analysis: Study on Development of School Administration's Competence. Journal Of Educational Review and Research, 1(1), 15-24.
Triana, D. T., Rusdinal, R., Jasrial, J., & Susanti, L. (2021). Pelayanan Tenaga Administrasi Sekolah Urusan Persuratan dan Pengarsipan Berbasisi Teknologi Informasi di SMK se-Kota Payakumbuh. Journal of Educational Administration and Leadership, 2(2), 189–196. https://doi.org/10.24036/jeal.v2i2.155
Copyright (c) 2024 Deduksi: Jurnal Dedikasi Edukasi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Copyright and Lincence
Copyright
Copyright ownership for articles is owned by the journal. (1) The journal gives permission to others to use the published content in the Jurnal Dedikasi Edukasi in whole or in part as long as the original work is properly cited. Users (redistributors) of Jurnal Dedikasi Edukasi , Source of Transfer, including the author's name, Jurnal Dedikasi Edukasi as the source of initial publication, year of publication, volume number, publication, and Digital Object Identifier (DOI); (2) The Jurnal Dedikasi Edukasi own the right of first publication and the copyright owner.
Licence
Jurnal Dedikasi Edukasi is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Creative Commons Attribution 4.0.
it supports anyone to create, redistribute, remix, transmit, and adapt works provided the work and sources are properly cited.